Kasat Narkoba & Anggota Polres Batam Ditahan Polda soal Kasus Sabu
"Iya kami membenarkan saja, oknum di Satres Narkoba Polresta Barelang diperiksa dan ditahan Polda Kepri," kata Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad di konfirmasi Rabu (14/8).
NUSADAILY.COM – BATAM - Sejumlah oknum anggota Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polresta Barelang termasuk, Kasat Narkoba Polresta Barelang Kompol SN diperiksa dan ditahan Propam Polda Kepulauan Riau (Kepri) diduga terjerat kasus Narkoba.
Anggota polisi di Batam ditangkap berdasarkan hasil pengembangan petugas diduga bermain dengan bandar sabu di Kampung Aceh, Muka kuning berinisial As yang kasusnya diungkap bulan Juli 2024 lalu.
"Iya kami membenarkan saja, oknum di Satres Narkoba Polresta Barelang diperiksa dan ditahan Polda Kepri," kata Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad di konfirmasi Rabu (14/8).
Dia mengatakan saat ini pihaknya sedang melakukan pengembangan kasus tersebut.
Selain itu, dia menyebut pengungkapan kasus ini atas dasar komitmen Polda Kepri terhadap program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, peredaran gelap narkoba (P4GN) yang merupakan program yang dicanangkan oleh Pemerintah melalui BNN dengan tujuan mengendalikan penyalahgunaan NAPZA.
"Ini komitmen Polda Kepri terhadap program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, peredaran gelap narkoba (P4GN) oleh Pemerintah," ujarnya.
Sejauh ini, Zahwani Pandra belum menyampaikan secara rinci mengenai giat pengamanan para oknum Satres Narkoba Polresta Barelang oleh Propam Polda Kepri tsebut.
Selain itu, dia juga tidak menyampaikan secara rinci barang bukti diduga Narkoba yang diamankan. Hingga Rabu sore (14/8) sejumlah oknum anggota Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polresta Barelang, masih di periksa Propam Polda Kepri.(han)