Jadi Top Skor Liga Champions, Haaland Sampai Disalimi Henry

Erling Haaland begitu spektakuler. Lima golnya membawa dirinya jadi top skor sementara Liga Champions dengan 10 gol, melewati Mo Salah dengan delapan gol.

Mar 16, 2023 - 09:00
Jadi Top Skor Liga Champions, Haaland Sampai Disalimi Henry
Erling Haaland (Foto: Getty Images/Julian Finney)

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Erling Haaland cetak lima gol dalam kemenangan telak Manchester City atas RB Leipzig 7-0 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Thierry Henry sampai salim kepadanya.

Manchester City menjamu RB Leipzig dalam lanjutan leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (15/3) dini hari WIB di Etihad Stadium. Di leg pertama sebelumnya, skor imbang 1-1.

City menggila, mereka pesta gol 7-0. Erling Haaland jadi bintangnya dengan lima gol, yang ditambah oleh Ilkay Guendogan dan Kevin De Bruyne. City menang agregat 8-1, amankan tiket ke perempatfinal.

Erling Haaland begitu spektakuler. Lima golnya membawa dirinya jadi top skor sementara Liga Champions dengan 10 gol, melewati Mo Salah dengan delapan gol.

Haaland pun pecahkan beberapa rekor. Salah satunya, jadi pemain tercepat yang raih 30 gol di Liga Champions.

Selepas laga dalam wawancara dengan CBS Sports Golazo, Erling Haaland lakukan wawancara dengan Micah Richards (eks City), Jamie Carragher (eks Liverpool), dan Thierry Henry (eks Arsenal).

"Luar biasa rasanya. Mungkin, kamu cuma satu-satunya di sini yang tahu caranya bikin banyak gol," kata Haaland menunjuk ke Henry dan membuat semuanya tertawa.

"Klub ini mau menjuarai Liga Champions yang belum pernah diraih. Saya datang untuk membantunya, juga untuk menjuarai kompetisi lain," tambah Haaland.

Selepas wawancara, Erling Haaland menyalami semuanya. Thierry Henry sampai melepas sarung tangannya, lalu membungkukkan badan ke Haaland!

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh BBC SPORT (@bbcsport)


Thierry Henry menjelaskan, Erling Haaland adalah salah satu striker terbaik saat ini meski usianya masih muda. Satu keunggulan Haaland yang tidak banyak dimiliki striker lain, adalah mencium gol!

"Haaland tahu itu. Dia bisa mencium gol dan itu tidak bisa dijelaskan," pujinya.(eky)