Irfan Hakim Buka Suara soal Curhatannya Saat Tersinggung dengan Ucapan Artis yang Hijrah

Heboh potongan curhatan Irfan Hakim saat berbincang di channel YouTube Abdel Achrian. Dalam potongan video itu, Irfan Hakim mengaku pernah dibuat tak enak hati oleh artis yang sudah hijrah.

May 11, 2023 - 11:00
Irfan Hakim Buka Suara soal Curhatannya Saat Tersinggung dengan Ucapan Artis yang Hijrah
Irfan Hakim (Foto: instagram)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Heboh potongan curhatan Irfan Hakim saat berbincang di channel YouTube Abdel Achrian. Dalam potongan video itu, Irfan Hakim mengaku pernah dibuat tak enak hati oleh artis yang sudah hijrah.

Momen itu terjadi saat Hijrah Fest 2021. Saat itu dia didapuk menjadi host. Irfan Hakim saat menjadi host di sana sempat berbicara soal sesuatu yang serba syariah. Dia juga mengaku sering ditawari hal-hal yang menyangkut soal syariah.

"Sebagai MC, gue bilang, 'Senang ya ini, serba syariah. Gue ditawari tabungan, kos-kosan sampai pemakaman syariah'," ungkap Irfan Hakim di kanal YouTube Abdel Achrian dilihat, Rabu (10/5/2023).

Namun, Irfan Hakim saat itu mengaku juga membubuhkan candaan. Dimana dia mau menerima tawaran itu asalkan jaminannya masuk surga.

"'Kalau ada jaminan masuk surga sih gue mau'. Bercanda gue waktu itu," akunya.

Akan tetapi, ada artis yang mengklaim sudah hijrah memberikan tanggapan. Artis itu disebut menyinggung soal pekerjaan Irfan Hakim yang masih jadi MC program dangdut.

"Orang itu bilang, 'Gimana lo mau masuk surga, kalau masih jadi host dangdut?' Itu bilangnya di depan umum dan ada ribuan orang di sana," beber Irfan Hakim.

"Gue di situ senyumin saja, karena gue pikir, 'Oh, bercanda kali'. Ternyata pas ketemu di kesempatan lain, begitu lagi dan orangnya dia lagi," ungkapnya.

Alhasil Irfan Hakim merasa tersinggung. Menurutnya semua bebas berpendapat, tapi harus bisa menghargai dan menghormati orang lain

"Ya orang bebas berhijrah dan mengungkapkan pendapat mereka. Tapi gue kan juga punya pendapat sendiri," tutur Irfan Hakim dalam video tersebut.

Ditemui di studio Trans7, Mampang, Jakarta Selatan, kemarin, Irfan Hakim buka suara soal curhatannya yang viral itu. Menurut Irfan Hakim potongan video yang viral itu justru tak memuat inti dari pembicaraannya.

"Itu sebetulnya aneh kalau yang di video yang viral itu suka dipotong-potong. Padahal saya itu membela bahwa seperti musik dangdut, tidak bisa mendiskreditkan musik dangdut negatif semuanya. Emang ada beberapa, semua musiknya ada negatifnya ada positifnya," kata Irfan Hakim.

"Kalau dangdut itu memang ada negatifnya, goyangannya, dan lain-lain, tapi tidak bisa langsung mencap dangdut itu jelek. Nggaklah!" tegasnya.

Irfan Hakim memberikan contoh karya-karya Rhoma Irama yang juga membubuhkan syiar tentang Islam lewat musik dangdut.

"Lihat karya Bapak H Rhoma Irama yang dari Al-Qur'an penuh dengan syiar juga isinya. Jadi jangan mencap segala sesuatu secara umum. Jadi harus imbang. Nah, di situ tuh saya menjelaskan tentang itu. Sama orang dipotong. Ya sudahlah terserah," tukasnya seraya tersenyum.(eky)