Ini Penyebab Terjadinya Kebakaran di Mabes Polri

"Infonya ada dua baterai UPS yang mengalami gangguan yang mengakibatkan kepulan asap saat dipadamkan dengan menggunakan APM (alat pemadam) biasa," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi, Jumat, 25 November 2022.

Nov 26, 2022 - 18:02

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Kebakaran terjadi di Gedung Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis malam, 24 November 2022.

Api diduga berasal dari dua baterai uninterruptible power supply (UPS), alat penyedia listrik jika pasokan dari PLN terputus.
 
"Infonya ada dua baterai UPS yang mengalami gangguan yang mengakibatkan kepulan asap saat dipadamkan dengan menggunakan APM (alat pemadam) biasa," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi, Jumat, 25 November 2022.
 
Ramadhan mengatakan baterai tersebut akan dipindahkan keluar kantor oleh teknisi. Namun, mengalami korsleting yang mengakibatkan percikan api.


"Tapi, sudah bisa dikendalikan dan tidak ada barang-barang lain yang terbakar Demikian info dari Wakabik (wakil kepala badan intelijen keamanan Irjen Merdisyam) yang ada di lokasi," ujar Ramadhan.

Hal itu dibenarkan Petugas Call Center Pemadam Kebakaran (Damkar) Jakarta Selatan, Suparno. Menurutnya, peristiwa terjadi setelah lokasi dipastikan aman sekitar pukul 21.00 WIB, Kamis, 24 November 2022.
 
"Yang terbakar baterai kena gesekan meledak," kata Suparno saat dikonfirmasi terpisah.
 
Suparno mengatakan sebanyak 15 unit mobil damkar dengan 65 personel dikerahkan ke Mabes Polri. Mulanya, kata dia, belum menemukan titik api, hanya kepulan asap. Setelah ditelusuri diduga berasal dari kabel.
 
"Awal yang informasinya pergantian pekerjaan baterai di panel listrik. Tadi kan sempat nyala, aman pakai alat pemadam api ringan (APAR). Kemudian nyala lagi asapnya tebal," ujar Suparno.
 
Berdasarkan data Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Selatan, percikan api kedua terjadi sekitar pukul 22.15 WIB. Objek kebakaran berada di ruang Intel.
 
Tim damkar datang sekitar pukul 22.16 WIB. Tak disebut jelas waktu api berhasil dipadamkan.
 
Peristiwa bermula saat ruang Intel Mabes Polri kebakaran pukul 19.55 WIB, Kamis, 24 November 2022. Si jago merah berhasil dipadamkan dalam waktu 3 menit menggunakan APAR.
 
"Sudah (padam). Begitu sampai sana dipadamkan oleh (petugas) pakai APAR langsung mati. Paling juga 3 menit," kata Suparno saat dikonfirmasi, Kamis, 24 November 2022.
 
Awalnya, Damkar Jaksel mengerahkan tiga unit mobil damkar. Namun, tidak jadi digunakan karena api hanya kecil.(sir/han)