Ini Nih Hidden Gem Steamboat Murah Nan Lezat di Jakarta

Wisata kuliner steamboat, hot pot, dan suki kini telah banyak penikmatnya dari kalangan anak muda hingga orang dewasa. Ketiga jenis kuliner yang juga sudah banyak disajikan dengan sistem self cooking dan All You Can Eat.

Nov 26, 2022 - 17:08

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Wisata kuliner steamboat, hot pot, dan suki kini telah banyak penikmatnya dari kalangan anak muda hingga orang dewasa. Ketiga jenis kuliner yang juga sudah banyak disajikan dengan sistem self cooking dan All You Can Eat.

Namun, apakah Anda pernah menemukan steamboat dengan konsep rumah sederhana? Tempat makan yang cukup sulit ditemukan karena berada di antara himpitan rumah-rumah warga.

Sukiyaki Steamboat Barbeque Blora, tempat makan yang semakin ramai dikunjungi walaupun area jalan untuk menuju tempat ini terbilang cukup sepi yang berlokasi di Jalan Purwodadi No. 44, Menteng, RT 9/RW 6, Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Melansir akun Instagram @eatwithstef.id dengan lebih 14 ribu pengikut ini membagikan pengalaman pertamanya mengunjungi sebuah resto sederhana sukiyaki yang telah ada sekitar puluhan tahun lalu.

BACA JUGA ; Restoran China Hao Jiangxuan Buka Musim Makanan Kepiting Sambil Nonton Seni Antic Prancis

Klip yang telah ditonton sebanyak 2 juta kali ini memerlihatkan suasana resto yang cukup ramai, benar-benar sebuah rumah yang dijadikan tempat makan pengunjung, dengan keunikan wadah untuk meng-grill berbentuk bulat setengah seperti bola.

“Suasanya hidup banget, padahal hidden,” kata pemilik akun yang membagikan klip-nya di reels, Stefany Suryani.

Tempat makan ini menyediakan banyak menu pilihan, di antaranya daging ayam, daging sapi, segala jenis seafood hingga sayuran tersedia lengkap.

Nantinya, Anda akan disuguhi sebuah tempat grill, oleskan mentega, setelah panas, bisa letakkan beberapa menu yang telah Anda pesan ke wadah tersebut, sedangkan untuk kuah bisa dituangkan ke samping tempat grill-nya.

Jangan lupakan sambal khas yang tidak pernah kehilangan rasa lezatnya, karena akan membuat daging atau seafood Anda terasa lebih nikmat. Semua menu yang dijual terverifikasi halal sehingga untuk Anda seorang muslim tak perlu khawatir, karena bisa menikmati steamboat enak ini. Soal harga, satu porsi protein berkisar Rp40.000.

Mungkin Anda yang sedang mencari tempat nongkrong sekaligus menikmati steamboat dengan konsep rumah sederhana, tepat untuk Anda berkunjung ke sini.

“Tempat cocok buat nongki bareng teman, ngobrol sambil steamboat,” ucap Stefi dalam klip-nya.

BACA JUGA : Melihat Manfaat Tanaman Kasturi, Muali Bibit Wewangian, Aromaterapi hingga Atasi Sembelit

Ditambah pula, semua daging dan seafood yang dijual masih sangat segar sehingga Anda benar-benar tidak rugi mengeluarkan biaya untuk bisa makan di sebuah resto steamboat dengan mengusung konsep rumah sederhana ini.

Beberapa netizen yang ikut membagikan ceritanya telah mencoba datang ke Sukiyaki Steamboat Barbeque Blora.

“Ini langganan saya dari zaman SD tahun 90-an. Dulu jualannya masih di pinggir rel kereta, lama banget saya gak ke sana ternyata masih ada ya. Saya suka sama steamboat-nya,” tulis seorang di kolom komentar.

Seorang pengguna lainnya juga bercerita, “Dari saya SD, sekarang 33 tahun masih dan makin eksis aja ini tempat,”.

“Gile, masih ada ini resto. Legend, dulu di Pecenongan nih,” tanggapan lain meninggalkan jejak di kolom komentar, lalu dibalas oleh Stefany, “Masih ramee,”.

Ada pula pengguna yang merasakan kembali ke masa lalu, “Ya ampun, 2018-2019 ke sini tiap balik kantor beberapa kali makan di sini, sambil nunggu stasiun gak penuh,”.

Kemudian seorang pengguna lain berkata; “Langganan saya dari kecil dan tidak berubah sama racikan sausnya bumbu rahasia," tulisnya.(rws/lna)