Hujan Deras dan Sungai Meluap, Banjir Rendam Wilayah Ponorogo

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat menyatakan banjir terjadi imbas hujan deras dalam beberapa hari terakhir. Berimplikasi pada peningkatan debit air Sungai Paju hingga meluap.

Feb 16, 2023 - 23:28
Hujan Deras dan Sungai Meluap, Banjir Rendam Wilayah Ponorogo
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ponorogo, Jawa Timur menyatakan tiga kecamatan terendam banjir sejak dua hari yang lalu.

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Wilayah Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur dilanda banjir sejak Selasa lalu (14/12). Genangan banjir masih terpantau di beberapa wilayah hingga hari ini, Kamis (16/2).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat menyatakan banjir terjadi imbas hujan deras dalam beberapa hari terakhir. Berimplikasi pada peningkatan debit air Sungai Paju hingga meluap.

BACA JUGA : Duh! Kudus Diterjang Banjir, Ketinggian hingga 2,5 Meter

"Banjir merata seluruh Ponorogo ditambah bagian Bulukerto dan Purwantoro Wonogiri hujan deras sehingga air dari barat mengalir ke Ponorogo," kata Kepala Pelaksana BPBD Ponorogo Henry Indrawardana.

BPBD Ponorogo menyatakan ada 15 titik banjir di tiga kecamatan antara lain Sukoreno, Kauman dan Kecamatan Ponorogo Kota.

Sejumlah warga terutama lansia saat ini diungsikan ke tempat yang lebih aman. Terutama mereka yang tinggal di wilayah Kelurahan Paju.

BACA JUGA : Banjir di Ponorogo Rendam Jalan Nasional, Ponorogo - Wonogiri...

"Kita ungsikan ke balai Desa Paju, karena memang kondisinya sakit ditambah di rumah seorang diri, tapi saat ini sudah dalam perawatan," kata Henry.

Henry menyebut banjir juga merendam kompleks MIN 6 Paju dan area persawahan desa setempat.

Air yang masuk ke dalam kelas membuat kegiatan belajar mengajar (KBM) terpaksa diliburkan sementara.

"Sementara belum ada kerusakan, saat ini masih kita monitoring," ucap Henry.(lal)