Hari Pertama Konser BLACKPINK, Penonton: Akses di Stadion GBK Lebih Mudah Dibandingkan JIS

Salah satu penonton konser BLACKPINK, bernama Ika, mengaku akses di GBK dan JIS berbeda jauh. Ia mengatakan sudah dua kali mengikuti konser di JIS dan selalu mengalami kesulitan dalam hal akses.

Mar 12, 2023 - 18:19
Hari Pertama Konser BLACKPINK, Penonton: Akses di Stadion GBK Lebih Mudah Dibandingkan JIS
Konser BLACKPINK di GBK / Istimewa

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Konser BLACKPINK hari pertama di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta berjalan dengan lancar. Meski ada kepadatan saat bubaran, salah satu penonton mengatakan akses di Stadion GBK lebih mudah dibandingkan Jakarta International Stadium (JIS).

Salah satu penonton konser BLACKPINK, bernama Ika, mengaku akses di GBK dan JIS berbeda jauh. Ia mengatakan sudah dua kali mengikuti konser di JIS dan selalu mengalami kesulitan dalam hal akses.

"Oh iya (lebih mudah akses GBK), kita sudah ngonser di JIS. Sebelum (konser Dewa 19), kalau Dewa suami saya. Kalau sebelumnya kita nonton JISPHORIA itu yang ada iKon," kata Ika usai konser BLACKPINK hari pertama, Sabtu (11/3/2023).

Ika menyebut akses keluar dan masuk di JIS sangat sulit dibandingkan GBK. Ia menyinggung imbauan penonton tak membawa kendaraan pribadi namun transportasi umum di sana minim.

BACA JUGA : Rose BLACKPINK Curhat Rasakan Panasnya Jakarta saat Tampil...

"Parah, mendingan ini lah (GBK), jauh. Parah aja, kendaraan pribadinya nggak bisa parkir, nggak ada parkiran emang diimbau nggak bawa kendaraan (untuk) parkir. Kalau kemarin, Dewa malah suruh parkir di Ji Expo kan, karena ada shuttle (bus), eh shuttlenya begitu," kata Ika, dilansir dari detik.com

Ika membandingkan akses keluar di GBK bisa dilalui dari beberapa pintu, sementara JIS, sambungnya, hanya disediakan satu pintu utama. Akibatnya, penumpukan terjadi lantaran jumlah pengunjung tak sebanding dengan pintu keluar.

"Dia itu (JIS) pintunya cuma satu, terus depannya langsung Halte TransJakarta itu kecil. Itu orang bayangin kan, satu gedung itu berapa puluh ribu orang, kayak pintunya cuma itu doang, udah sinyal susah, mau mesen online susah, bawa kendaraan nggak bisa. TransJakarta kemarin kita nggak ada rute kan," jelas Ika.

"Kalau di sini pintu banyak, maksudnya kalau bingung naik aja abang-abang ojol yang ini kan sembarangan aja, langsung," katanya.

Ika lantas menyebut jika tak ada harapan untuk akses konser di JIS. Ia mengatakan perbedaannya sangat jauh dengan GBK.

"Udah nggak ada harapan deh, beneran, kita udah dua kali ke sana. Jauh banget, mendingan GBK," ujar Ika.

Sementara penonton lain, Dila, menyebut akses di GBK terbilang masih sulit lantaran ada beberapa ojol yang parkir di jalan utama. Ia pun masih menunggu mobil jemputan yang terkena macet.

"Ke sini pakai (kendaraan) pribadi. Masih nunggu karena macet. Keluar (konser) 21.15 WIB sudah keluar, mulai 19.30 WIB. Nunggu jemputan (sekarang), susah macetnya karena banyak ojek juga," ungkap Dila. (ros)