CEO BMW Ungkap Hubungan China-Jerman Semakin Kuat

Hubungan bisnis China dan Jerman bisa terus membangun jembatan yang kuat antara kedua negara, Oliver Zipse

Nov 8, 2022 - 04:44
CEO BMW Ungkap Hubungan China-Jerman Semakin Kuat
Bendera RRC dan Jerman sumber istockphoto

NUSADAILY.COM – BERLIN – Hubungan bisnis China dan Jerman bisa terus membangun jembatan yang kuat antara kedua negara, Oliver Zipse, ketua Dewan Manajemen BMW AG.

 ilustrasi mobil sumber istockphoto

Melansir Xinhua, Zipse bersama Kanselir Jerman Olaf Scholz dalam kunjungannya ke China hari Jumat (04/11), perjalanan pertama Kanselir ke China setelah menjabat pada Desember lalu.

"Kunjungan ini mengirimkan sinyal kuat untuk memperkuat kerja sama ekonomi China dan Jerman," kata Zipse.

Baca Juga : 3 Bulan Berlalu, Pelaku Perampokan Butiran Emas di Jerman...

"Di BMW Group, kami melihat potensi luar biasa untuk terus membangun ikatan yang kuat dan mendorong kerja sama antara China dan Jerman. Saya mengharapkan banyak peluang seperti itu di masa depan," katanya.

Tahun ini menandai peringatan 50 tahun pembentukan hubungan diplomatik bilateral.  "Ini adalah kemitraan yang dapat lebih tumbuh, berkembang, dan meningkat," kata Zipse. 

Manajemen senior BMW menganggap bahwa China  membentuk salah satu basis industri dan rantai pasokan paling komprehensif di dunia, ditambah populasi besar pekerja dan talenta yang cakap.

"China merupakan pendorong utama di banyak bidang strategis kami yaitu digitalisasi, elektrifikasi, dan keberlanjutan. Dan itu akan tetap menjadi salah satu pasar terpenting kami yang paling strategis," tambahnya.

Baca Juga:Sudah 9 Negara Setop Ekspor Gandum, Jokowi Susun Rencana Ini

Pada tahun 2021, pasar kendaraan penumpang China mencatat pertumbuhan YoY sebesar 4,4 persen. Secara total, 846.000 kendaraan BMW dan MINI dikirimkan ke pelanggan China, 8,9 persen lebih tinggi dari tahun 2020, menjadikan rekor penjualan baru untuk tahun kedua berturut-turut di pasar tunggal terbesar BMW.

"Pesan baru-baru ini dari pemerintah China untuk terus menarik investasi asing, memperluas keterbukaan dan mendorong inovasi sangat menggembirakan. Kami optimis tentang prospek jangka menengah dan panjang pasar China," kata Zipse.

"BMW Group berkomitmen solid dengan China dan akan meneruskan kemitraan win-win dengan perusahaan lokal," katanya. (mdr1)