Blunder Alejandro Garnacho, Bikin Vape Dihapus dari Postingan

Di laga itu, Alejandro Garnacho tidak turut serta karena cedera. Tapi pesepakbola 18 tahun asal Argentina itu tidak absen memantau pertandingan lewat layar televisi di kediamannya.

Mar 22, 2023 - 05:00
Blunder Alejandro Garnacho, Bikin Vape Dihapus dari Postingan
Alejandro Garnacho (Getty Images)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Alejandro Garnacho posting suasana ketika jadi penonton di rumah saat Manchester United menghadapi Fulham. Tapi sepertinya ada blunder di dalam postingannya.

Man United bangkit dari ketinggalan untuk bisa mengalahkan Fulham dengan skor 3-1 dalam pertandingan babak perempatfinal Piala FA. MU berikutnya akan menghadapi Brighton di semifinal pada 23 April.

Di laga itu, Alejandro Garnacho tidak turut serta karena cedera. Tapi pesepakbola 18 tahun asal Argentina itu tidak absen memantau pertandingan lewat layar televisi di kediamannya.

"Ayo teman-teman!" demikian kira-kira tulisan dalam sebuah postingannya di Instagram, yang diniatkan untuk memberi semangat ke kubu Manchester United.

Foto itu memunculkan sofa nyaman yang tampaknya berada di sebuah ruang bersantai, dengan sebuah televisi berukuran besar menjadi pusat perhatian di ujung ruangan.

Nah, yang kemudian menjadi pergunjingan netizen adalah kehadiran sebuah benda yang teronggok di sofa. Benda itu diduga sebagai alat nge-vape.

"Garnacho, semoga itu bukan vape-mu!" tulis seorang netizen mengomentari.

Komentar negatif juga dimunculkan netizen yang lain. "Ia mendapat upah besar untuk hidup sehat. Semoga (Erik) Ten Hag akan bicara dengannya. Kalau mau, ia kan bisa nge-vape sepuasnya setelah pensiun saja."

Yang menarik, Alejandro Garnacho tampaknya menyadari dirinya melakukan blunder. Ia pun menghapus postingan tersebut.



Namun, kisah itu tidak berhenti sampai sini. Alejandro Garnacho kemudian mem-posting ulang gambar situasi serupa, kali ini dengan vape sudah raib dari sofa.

Netizen pun berkomentar lagi. Salah satunya menduga bahwa, "Garnacho habis upload ulang story ini dan mem-photoshop agar vape-nya menghilang ya?".(eky)