Bertemu Manchester United, Xavi Sebut Barcelona Apes

NULL

Nov 26, 2022 - 17:32

NUSADAILY.COM - BARCELONA - Barcelona ketemu Manchester United di play-off 16 besar Liga Europa. Xavi Hernandez menyebut Barca lagi-lagi tak beruntung dengan undian.

Drawing play-off Liga Europa mempertemukan Barcelona dengan Manchester United. Barca seperti diketahui terlempar dari Liga Champions setelah hanya finis ketiga di fase grup, di belakang Bayern Munich dan Inter Milan.

Sementara MU harus menjalani play-off karena cuma menjadi runner-up grup Liga Europa di bawah Real Sociedad. Seperti diketahui hanya juara grup saja yang langsung lolos ke babak 16 besar, sementara runner-up harus melawan tim buangan dari Liga Champions lebih dulu.

Manchester United memang bisa dibilang tim terberat di antara delapan tim yang mulanya menjadi kandidat lawan Barca. Mereka bisa saja bertemu Nantes, Midtjylland, Rennes, Union Berlin, AS Monaco, PSV, atau AS Roma, namun justru MU yang muncul.

Pertemuan Barcelona dengan MU langsung menjadi sorotan utama babak play-off ini. Namun bagi Xavi, ini menandai kembali tak beruntungnya Barca setelah di fase grup Liga Champions ketemu tim-tim semacam Bayern Munich dan Inter Milan.

"Sekali lagi undiannya memberikan lawan tersulit buat kami. Tapi kami akan menantikannya dan akan bertarung. Mereka tim yang punya sejarah, mereka sudah tumbuh pesat dengan kehadiran Ten Hag, mereka punya pemain-pemain bagus," ungkapnya dikutip Sport.

"Ini undian terburuk yang bisa kami dapatkan. Sekali lagi. Enggak beruntung di undian. Tapi terkadang merupakan sebuah keuntungan untuk menghadapi tim-tim terbaik. Terkadang itu memunculkan kemampuan terbaik kami di sini dan di Old Trafford. Ini adalah sebuah tantangan," imbuh mantan gelandang Blaugrana itu. (wan)