Batik Air Turunkan Ratusan Penumpang Secara Mendadak, Ada Apa?

Ratusan penumpang pesawat Batik Air tujuan Jambi-Jakarta mendadak diturunkan pihak maskapai, Sabtu, 18 Februari 2023. Kejadian tersebut menyebabkan para penumpang delay diberangkatkan.

Feb 19, 2023 - 17:40
Batik Air Turunkan Ratusan Penumpang Secara Mendadak, Ada Apa?
Batik Air(Foto:Istimewa)

NUSADAILY. COM - JAMBI – Ratusan penumpang pesawat Batik Air tujuan Jambi-Jakarta mendadak diturunkan pihak maskapai, Sabtu, 18 Februari 2023. Kejadian tersebut menyebabkan para penumpang delay diberangkatkan.

Menanggapi hal itu, Eksekutif General Manager (EGM) Bandara Sultan Thaha Jambi, Siswanto mengatakan, pesawat Batik Air tujuan Jambi-Jakarta mengalami masalah di Bandara Sultan Thaha Jambi.

"Benar, bila alasan technical reason penumpang akan dikembalikan ke boarding lounge," ujarnya dikutip, Minggu (18/2/2023).

Dia menambahkan, bahwa keterangan jadwal pesawat 16:30 WIB seperti yang diutarakan penumpang itu tidak benar.

"Itu bukan jadwal berangkat, tapi jadwal boarding. Sedangkan, untuk jadwal Batik Air ID 6803 itu pukul 17:05 WIB," papar Suswanto.

Dirinya juga membenarkan adanya kedatangan pesawat pengganti. "Untuk pesawat pengganti menggunakan pesawat RON ID 6804. Alhamdulillah pesawat ID 6803 pushback for leaving djb pukul 19:36 WIB," tandasnya.

Sementara terkait delay, dia mengatakan pihaknya juga telah melaksanakan kewajiban pihak maskapai penerbangan.

"Bila termasuk delay, management itu kembali pada kewajiban pihak maskapai. Kalau kurang dari 2 jam, management delay hanya memberikan snack," tutup Siswanto.

Sekadar diketahui, ratusan penumpang pesawat Batik Air tujuan Jambi-Jakarta mendadak diturunkan pihak maskapai. Akibatnya, para penumpang delay sekitar satu jam diberangkatkan.

Salah seorang penumpang pesawat Batik Air, Musri Nauli mengaku harus terlambat satu jam ke Jakarta.

"Pesawat delay satu jam, dak tahu kenapa? Barulah setelah pesawat datang baru kita diminta naik dalam pesawat," ujarnya.

Dia menambahkan, belum ada penjelasan dari pihak maskapai. Tapi informasi yang didapat ada masalah di mesin pesawat.

"Kabarnya ada masalah dengan mesin pesawat, sehingga pihak maskapai mencari pesawat pengganti," tandas Musri.

(roi)