Ancelotti Tidak Puas dengan Skuad, Real Madrid Rencanakan Transfer Total Biaya 360 Juta Euro!

Di La Liga berada di tempat kedua, hanya tertinggal dua poin dari FC Barcelona, namun Real Madrid mungkin merencanakan trio transfer galaksi musim panas mendatang.

Nov 16, 2022 - 22:00
Ancelotti Tidak Puas dengan Skuad, Real Madrid Rencanakan Transfer Total Biaya 360 Juta Euro!
Carlo Ancelotti tidak puas dengan skuad Madrid saat ini. Ada rencana yang mahal untuk Los Blancos. (Violet Santos Moura/Getty Images)

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Menurut laporan media, Carlo Ancelotti dikabarkan tidak puas dengan skuad Los Blancos saat ini. Pengeluaran untuk 360 juta euro direncanakan!

Seperti yang dilaporkan oleh portal web Italia calciomercato, Real Madrid ingin merogoh saku mereka lebih dalam dan berisap untuk menghabiskan 360 juta euro yang luar biasa! Seperti dilansir Sport Bild.

Erling Haaland mengesankan jagat sepak bola. (Witters/Getty Images)

Target nomor satu mereka adalah Erling Haalang (22) dari Manchester City! Laporan muncul beberapa minggu lalu bahwa pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti tertarik dengan “keajaiban” Norwegia itu.

BACA JUGA : Usai Kecam MU, Kini Ronaldo Pilih Fokus ke Piala Dunia...

Rumor tersebut dipicu oleh pengumuman dugaan klausul keluar dalam kontrak Haaland dengan ManCity. Portal olahraga Inggris The Athletic telah meaporkan bahwa Haaland dapat pindah mulai Juli 2024 dengan biaya transfer tetap sebesar 200 juta euro.

Pelatih ManCity, Pep Guardiola kemudian membantah adanya klausul keluar dalam kontrak Haaland. Tapi Real Madrid tampaknya masih sangat tertarik dengan Haaland, karena pengganti Benzema (34) harus segera ditemukan.

Theo Hernandez (dua dari kanan) beraksi untuk AC Milan. (Massimo Paolone/Getty Images)

Target nomor dua, Theo Hernández (25), bek kiri timnas Prancis yang berman untuk klub AC Milan, kini juga menjadi starter untuk juara Piala Dunia 2018 di Qatar nanti.

BACA JUGA : Fans MU: Ronaldo Sangat-sangat Tak Profesional!

Hernández sudah pernah aktif di ibukota Spanyol dengan Real Madrid (2017 hingga 2018). Akankah kepulangannya ke ibukota Spanyol terjadi? Hernández terikat dengan AC Milan hingga 2026. Menurut transfermarkt.de , nilai pasarnya saat ini adalah 55 juta euro, seperti dilaporkan Sport Bild.

Pemain Inter Milan, Nicolo Barella. (Luca Bruno/Getty Images)

Target ketiga Madrid adalah Nicolò Barella (25), pemain timnas Italia yang kini berman untuk Inter Milan. Gelandang tengah itu berada di dalam skuad saat kemenangan final Piala Eropa 2020 dari “Squadra Azzurra” di Inggris musim panas lalu. Ia tampil dalam enam dari tujuh pertandingan (termasuk final).

Trio transfer potensial Real Madrid: Hernández di posisi pertahanan, Barella di lini tengah dan Haaland di lini serang!(jrm1/lal)