Adik Dinar Candy yang Sempat Hilang usai Gempa Cianjur Ditemukan dalam Kondisi Sehat

Unggahan itu tampak menyertakan akun Instagram Dinar Candy yang sebelumnya sempat meminta tolong kepada netizen untuk ikut mencari adiknya yang tinggal di pondok pesantren di Cianjur.

Nov 26, 2022 - 17:56

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Disjoki Dinar Candy mengumumkan adiknya yang paling bungsu kini dalam kondisi baik, setelah sempat tak ditemukan usai gempa melanda Cianjur pada 21 November 2022.

Dalam sebuah unggahan di Instagram Story, Selasa (22/11) malam, Dinar Candy mengunggah sebuah tangkapan layar yang menggambarkan sebuah foto yang beredar di sebuah grup.

Foto tersebut menampilkan seorang anak laki-laki dengan kepala diperban dan diinfus. Disebutkan dalam foto itu, anak tersebut berada di RS Cimacan, Cianjur, dan tidak bersama keluarganya.

Unggahan itu tampak menyertakan akun Instagram Dinar Candy yang sebelumnya sempat meminta tolong kepada netizen untuk ikut mencari adiknya yang tinggal di pondok pesantren di Cianjur.

Lewat unggahan setelahnya, Dinar Candy menampilkan dirinya sudah bersama sang adik yang bernama Teteng Giri. Dinar pun bertanya soal Teteng soal kejadian gempa tersebut.

BACA JUGA : Dinar Candy Minta Bantuan untuk Cari Adiknya di Cianjur

"Alhamdulillah, Teteng baik-baik saja, semoga teman-temannya yang terluka cepat sembuh ya. Orang yang terluka banyak?" tanya Dinar ke Teteng.

"Banyak," kata Teteng.

View this post on Instagram

A post shared by Dinar Candy (@dinar_candy)

"Banyak teman-temannya yang terluka, terus ada yang loncat dari lantai 3 juga ya? Cewek [atau] cowok?" tanya Dinar.

"Cowok sih," jawab Teteng.

"Kita doakan semoga cepat sembuh," balas Dinar. "Aku amanin keluarga aku dulu ke Jakarta, takut ada gempa susulan,"

"Kemarin gempanya berapa kali cep?" kata Dinar kepada Teteng.

"Kemarin susulannya enam kali pas di pondok," jawab Teteng.

"Enam kali? berarti ada gempa dulu baru gempa lagi enam kali?" tanya Dinar yang dibalas Teteng dengan anggukan.

BACA JUGA : Dinar Candy Tulis Mengenai Cobaan Hidup, “Banyak Uang Kamu Bisa BO”

"Banyak banget beneran, aku itu enggak tahu separah ini. Ya alhamdulillah lah pokoknya kita doain buat Cipanas, Cianjur, Puncak, yang terluka semoga cepat sembuh," tutup Dinar.

Dalam unggahan setelahnya, Dinar menampilkan Teteng yang diberi panggilan sayang "cecep" alias "anak ganteng" tersebut tengah disuapi oleh ibu mereka.

Disjoki Dinar Candy sebelumnya meminta bantuan kepada netizen dan publik untuk mencari adiknya yang tinggal di sebuah pondok pesantren di Cianjur karena belum ditemukan usai gempa melanda.

Pondok pesantren tersebut diketahui berada di Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat yang juga menjadi salah satu daerah terdampak gempa magnitudo 5,6 pada Senin (21/11).

"Tolong yang nemuin adik aku di pesantren Al-Uzlah Cipanas, Cianjur, hubungi +6282130858583," tulis Dinar dalam unggahan Instagram, Senin (21/11) malam.

"Kalau dia luka atau apa tolong dibawa ke rumah sakit, nanti aku kasih imbalan. Sampai saat ini belum ditemukan, tolong warga Cipanas Cianjur temukan adik aku," lanjutnya.

"Semua nomor HP enggak aktif di sana, selamatkan adik aku dan keluarga aku ya Allah, tolong!" tutur Dinar dalam keterangan di Instagram.(lal)