Ada 6 Long Weekend di 2023, Catat Tanggalnya Buat Kamu Liburan!

Bagi kamu yang tengah merencanakan untuk liburan tahun depan, sekarang sudah bisa lho untuk mengatur jadwalnya. Sebab, pemerintah Indonesia sudah menetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Nov 26, 2022 - 16:59

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Bagi kamu yang tengah merencanakan untuk liburan tahun depan, sekarang sudah bisa lho untuk mengatur jadwalnya. Sebab, pemerintah Indonesia sudah menetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Total ada 24 hari libur yang ditetapkan pemerintah untuk tahun 2023, di mana 16 hari di antaranya adalah hari libur nasional dan delapan hari lainnya merupakan cuti bersama. Dari situ, kamu bisa tahu tanggal mana saja yang bisa mendapat libur panjang atau long weekend.

Kesepakatan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023 tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri--Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi-- Nomor 1066 Tahun 2022 Nomor 3 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Dari daftar hari libur nasional dan cuti bersama untuk tahun depan itu, ternyata ada hal yang menarik bagi kamu yang butuh hari libur panjang untuk liburan.

Libur panjang atau long weekend biasanya terjadi karena tanggal merah yang jatuh pada hari Jumat atau hari Senin, yang membuat hari libur kamu lebih panjang, karena menyambung bersama hari Sabtu dan Minggu.

BACA JUGA : Ada 6 Tanggal Merah Tahun 2023 yang Jatuh di Akhir Pekan, Apa Saja?

Ya, hari libur panjang atau long weekend pada tahun 2023 terbilang cukup banyak. Hal itu tentu sangat mendukung untuk kamu yang menginginkan berlama-lama menghabiskan waktu liburan.

Berikut daftar tanggal Hari Libur Nasional 2023.
1 Januari: Tahun Baru 2023
22 Januari: Tahun Baru Imlek
18 Februari: Isra Mi'raj
22 Maret: Hari Suci Nyepi
7 April: Wafat Isa Almasih
22 dan 23 April: Hari Raya Idul Fitri
1 Mei: Hari Buruh
18 Mei: Kenaikan Isa Almasih
1 Juni: Hari Lahir Pancasila
4 Juni: Waisak
29 Juni: Hari Raya Idul Adha
19 Juli: Tahun Baru Islam
17 Agustus: Hari Kemerdekaan
28 September: Maulid Nabi Muhammad
25 Desember: Hari Raya Natal

Berikut daftar tanggal Cuti Bersama 2023.
23 Januari: Libur Bersama Imlek
22 Maret: Libur Bersama Hari Raya Nyepi
21,24, 25, dan 26 April: Libur Bersama Hari Raya Idul Fitri
2 Juni: Libur Bersama Waisak
26 Desember: Libur Bersama Hari Raya Natal

Berikut merupakan daftar long weekend tahun 2023.

1. 21 - 23 Januari 2023. Tanggal 21 Januari 2023 jatuh pada hari Sabtu yang mana memang hari libur. Lalu tanggal 22 Januari 2023 merupakan hari Minggu dan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili. Pada tanggal 23 Januari merupakan cuti bersama Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili.

BACA JUGA : LT Pro Ajak MUA Lokal Berkembang Bersama, Siap Jadi Trendsetter Wedding Make Up 2023

2. 7 - 9 April 2023. Tanggal 7 April merupakan peringatan Wafat Isa Al Masih dan jatuh pada hari Jum'at. Sementara tanggal 8 dan 9 April merupakan hari Sabtu dan Minggu yang mana merupakan hari libur.

3. 21 - 26 April 2023. Long weekend ini dimulai dari tanggal 21 April 2023 yang merupakan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah yang jatuh pada hari Jum'at. Lalu, tanggal 22 - 23 April 2023 merupakan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah yang jatuh pada hari Sabtu dan Minggu. Lalu, tanggal 24 - 26 April 2023 merupakan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah yang jatuh pada hari Senin hingga Rabu.

4. 1 Mei 2023. Tanggal 1 Mei 2023 merupakan peringatan Hari Buruh Internasional dan jatuh pada hari Senin. Long weekend dimulai dari tanggal 29-30 April 2023 yang jatuh pada hari Sabtu dan Minggu.

5. 1 - 4 Juni 2023. Tanggal 1 Juni 2023 merupakan hari libur nasional yaitu Hari Lahir Pancasila dan tanggal 2 Juni 2023 merupakan cuti bersama Hari Raya Waisak. Sementara itu, Hari Raya Waisak jatuh pada hari minggu, 4 Juni 2023.

6. 23 - 26 Desember 2023. Long weekend ini terjadi karena tanggal 23-24 Desember 2023 merupakan hari Sabtu dan Minggu yang mana memang hari libur. Lalu tanggal 25 Desember 2023 libur Hari Raya Natal yang jatuh pada hari Senin. Tanggal 26 Desember 2023 merupakan libur cuti bersama Hari Raya Natal yang jatuh pada hari Selasa.

Gimana, sudah dicatat kan daftar long wekeend tahun 2023? Nah, sekarang saatnya kamu pesan tiket dan menentukan kapan long weekend yang tepat untuk kamu ambil selama liburan.(lal)